JAKARTA – ICE-µ Premium Window Film meluncurkan kaca film anti virus dan bakteri bernama ICE-µ RIKEGUARD® serta lapisan film transparan RIVEX. Produk ini telah banyak digunakan di Jepang, diapilikasi di jendela dan berbagai panel sentuh.
Keunggulan menangkal virus dan bakteri dari ICE-µ RIKEGUARD® sendiri sudah diakui serta telah mendapat sertifikasi dari SIAA (Society of International sustaining growth for Antimicrobial Articles) yang merupakan lembaga pengujian antimikroba di Jepang. Lembaga ini dikelola berdasarkan pedoman dari Kementerian Ekonomi, Perdagangan dan Industri Jepang.
Menurut Arta Alfatha, Brand Manager PT Global Auto International (GAI) yang merupakan agen pemegang merek ICE-µ Premium Window Film mengatakan bahwa keunggulan RIKEGUARD® mampu menonaktifkan virus sampai dengan 99,9 persen. Hal tersebut merupakan hasil pengujian dari SIAA untuk mengetahui efektifitas produk ini dalam menghadapi semua virus dan bakteri yang menempel pada kaca film.
“Selain itu ICE-µ RIKEGUARD® juga memiliki tingkat transparansi tinggi, sehingga sangat optimal untuk jendela dan layar dengan transmitansi yang mirip kaca. Lapisan RIKEGUARD® juga mudah dipasang serta daya tahannya mampu mencapai tahun dalam kondisi lingkungan normal,” jelas Arta pada acara peluncuran secara virtual (Kamis, 8/10/2020).
Ia juga menambahkan bahwa lapisan kaca film RIKEGUARD® menggunakan agen antivirus yang menarik virus dan bakteri bermuatan negatif. Agen antivirus bermuatan positif bereaksi dengan kelembaban di udara untuk menghasilkan oksigen aktif.
Kemudian, daya oksidasi yang tinggi dari oksigen aktif menghancurkan selubung pelindung mikroba. Virus serta bakteri dinetralkan dalam proses ini, menjadikannya rentan dan tidak aktif.
Produk ICE-µ RIKEGUARD® sendiri terdiri dari RT70RG, RG70, dan RG40 untuk kaca mobil bagian depan, serta RG20 juga RG10 untuk kaca mobil bagian samping serta belakang. PT GAI menawarkan produk kaca film anti virus dan anti bakteri ini mulai Rp 2.500.000 untuk mobil kecil, Rp 3.000.000 mobil sedang serta Rp 3.500.000 mobil besar.
Demi menjamin kepuasan pelanggan, PT GAI juga memberikan jaminan purna jual selama 5 tahun.Untuk memastikan keaslian ICE-µ RIKEGUARD®, setiap pemasangan konsumen akan mendapatkan buku garansi, kartu garansi, certificate of authenticity serta sticker kaca RIKEGUARD® dan SIAA.
“Semua kelengkapan ini merupakan salah satu cara konsumen untuk mengetahui keaslian produk kami,” kata Arta.
Leave A Comment